hubungan Correlation between Knowledge and Attiude of Mother with Giving Vitamin A to Toddlers
Hubungan pengetahuan dan sikap ibu dengan pemberian vitamin A pada anak balita di puskesmas pariaman kota pariaman tahun 2017
DOI:
https://doi.org/10.25311/keskom.Vol5.Iss2.358Abstrak
Latar belakang: Vitamin A merupakan salah satu zat gizi penting yang larut dalam lemak dan disimpan dalam hati, tidak dapat dibuat oleh tubuh, sehingga harus dipenuhi dari luar (essensial). 40 juta anak-anak menderita defisiensi vitamin A dan 13 juta anak menunjukkan gejala klinis gangguan pada mata. Puskesmas Pariaman merupakan wilayah yang cakupan pemberian kapsul vitamin A paling rendah yaitu 74% dari 1546 balita. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Hubungan tingkat pengetahuan dan sikap ibu dengan pemberian kapsul vitamin A pada anak balita di Puskesmas Pariaman Kota Pariaman tahun 2017.
Metode: Jenis penelitian deskriptif analitik memakai pendekatan adalah cross sectional. Penelitian dilakukan di Puskesmas Pariaman bulan September 2017. Populasi penelitian ibu yang mempunyai anak balita yang berada di wilayah kerja Puskesmas Pariaman yang berjumlah 1.546 orang, sampel didapatkan sebanyak 93 dengan menggunakan metode accidental sampling Pengolahan data secara Univariat dan Bivariat dengan memakai analisa Chi Square secara komputerisasi.
Hasil: Hasil univariat menunjukkan bahwa 51,6% memiliki pengetahuan yang rendah, 64,5% memiliki sikap negatif, 64,5% memberikan kapsul vitamin A pada balita. Terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan ibu dengan pemberian kapsul vitamin A pada balita, p value 0,001 < 0,05. Terdapat hubungan yang bermakna antara sikap ibu dengan pemberian kapsul vitamin A pada balita, p value 0,001 < 0,05.
Kesimpulan: Masih rendahnya cakupan vitamin A di Puskesmas Pariaman ternyata dipengaruhi oleh kurangnya pengetahuan dan juga sikap ibu yang negatif. Diharapkan pihak puskesmas lebih meningkatkan lagi pelayanan kesehatan kepada masyarakat, hendaknya penyuluhan tentang kapsul vitamin A diadakan setiap bulan sehingga pemahaman ibu-ibu tentang kapsul vitamin A semakin meningkat.
Unduhan
Referensi
Arikunto, S. 2012. Manfaat Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta.
Asrico. 2009. Hubungan Pengetahuan dan Sikap Ibu dengan Pemberian Vitamin A pada Balita di wilayah kerja Puskesmas Mandiangin
Depkes RI. 2012. Pedoman Pemberian Kapsul Vitamin A Dosis Tinggi, Jakarta
Devi Hasnur. 2009 Hubungan Pengetahuan dan Sikap Ibu Balita tentang Kapsul Vitamin A dengan Pemberian Kapsul Vitamin A di Puskesmas Kurai Taji
Dinkes Kota Pariaman, 2017. Laporan Tahunan Kesehatan.
Frida. 2017. Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Vitamin A dengan Kepatuhan Ibu Memberikan Kapsul Vitamin A pada Balita Usia 12-59 Bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Rowosari Kota Semarang. Maternal Vol II No. 1 April 2017
Irianto Kus. 2014. Gizi dan pola hidup sehat Bandung. Irama Widya.
Khomsan A. 2014. Peranan Pangan dan Gizi untuk Kualitatif Hidup. Jakarta : Gramedi
Nasoetion AH dan Karyadi D. 2012. Pengetahuan Gizi Mutakhir Mineral. Jakarta: PT Gramedia.
Notoatmodjo. 2012. Pendidikan dan Perilaku Kesehatan. Jakarta Rineka Cipta
Nursalam. 2013. Konsep dan Penerapan Metedologi Penelitian Ilmu Keperawatan
Pressman, 2010. Pemanfaatan Sayur dan Buah-buahan untuk Peningkatan Konsumsi Vitamin A
Puspitorini, 2016.Tingkat pengetahuan ibu dan anak tentang kapsul vitamin A pada anak umur bawah lima tahun. STIKES Aisyiyah Jogjakarta, vol. 1 no 4 DOI: https://doi.org/10.22435/vektorp.v9i2.5796.65-72
Susangka, Hariyani, Andriyani. 2016. Evaluasi Nilai Gizi Limbah Sayuran Produk Cara Pengolahan Berbeda dan Pengaruhnya terhadap Pertumbuhan Ikan Nila. Di dalam: Laporan Penelitian, Bandung: Universitas Padjajaran
Sutanto, 2011. Basic Data Analysis For Health Research. Jakarta. FKUI
Triana V. 2016. Macam-macam vitamin dan fungsinya dalam tubuh manusia. Jurnal Kesehatan Masyarakat 1 (1): 41-47
Winarno FG. 2013. Kimia Pangan dan Gizi. Jakarta: PT. Gramedia Pustakaaka Utama.
Unduhan
Telah diserahkan
diterima
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Copyright @2017. This is an open-access article distributed under the terms of the Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License (http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0/) which permits unrestricted non-commercial used, distribution and reproduction in any medium