Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Pemberian ASI Eksklusif di Wilayah Kerja Puskesmas Rambah Hilir I Kabupaten Rokan Hulu Tahun 201

Penulis

  • Herlina Susmaneli STIKes Hang Tuah Pekanbaru

DOI:

https://doi.org/10.25311/keskom.Vol2.Iss2.47

Kata Kunci:

ASI Eksklusif, pengetahuan ibu, informasi dari tenaga kesehatan, dukungan keluarga

Abstrak

Target nasional pemberian ASI eksklusif adalah 80 %. Laporan Dinas Kesehatan Propinsi Riau, cakupan pemberian ASI Eksklusif untuk wilayah Riau tahun 2010 adalah 25,40%. Puskesmas Rambah Hilir I merupakan salah satu dari 4 puskesmas di Kabupaten Rokan Hulu dengan angka pencapaian yang rendah yaitu 26,% %. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu, pekerjaan ibu, informasi dari tenaga kesehatan dan dukungan keluarga  dengan dengan pemberian ASI Eksklusif. Penelitian ini merupakan jenis penelitian analitik kuantitatif dengan jenis desain cross sectional, penelitian dilakukan selama 2 bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Rambah Hilir I Kabupaten Rokan Hulu, dengan jumlah sampel sebanyak 81 orang. Alat ukur yang digunakan adalah kuesioner. Analisis data bivariat dengan uji Chi_Square. Hasil  penelitian menunjukkan pengetahuan ibu, informasi tenaga kesehatan, dan dukungan keluarga berhubungan dengan  pemberian ASI Eksklusif dengan p value masing-masing adalah  0,001, 0,006 dan 0,029. informasi dari tenaga kesehatan berhubungan dengan  pemberian ASI Eksklusif dengan p value 0,006  dan dukungan keluarga berhubungan dengan  pemberian ASI Eksklusif dengan p value  adalah 0,029. Pekerjaan ibu tidak berhubungan dengan  pemberian ASI Eksklusif dengan p value 0,590. Diharapkan bagi Puskesmas agar memberikan informasi tentang ASI Eksklusif mengacu pada sepuluh langkah menuju keberhasilan menyusui sehingga dapat meningkatkan pengetahuan ibu dan keluarga

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Unduhan

Telah diserahkan

2017-02-09

Diterbitkan

2013-05-09

Cara Mengutip

1.
Susmaneli H. Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Pemberian ASI Eksklusif di Wilayah Kerja Puskesmas Rambah Hilir I Kabupaten Rokan Hulu Tahun 201. J Keskom [Internet]. 9 Mei 2013 [dikutip 20 November 2024];2(2):67-71. Tersedia pada: https://jurnal.htp.ac.id/index.php/keskom/article/view/47

Artikel Serupa

<< < 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 > >> 

Anda juga bisa Mulai pencarian similarity tingkat lanjut untuk artikel ini.